Selamat Datang di "Safina Gallery Furniture "

Harga Murah Dan Qualitas Produk Pilihan ,
Service Garansi Produk .

Rabu, 16 November 2011

Artikel Membedakan Kulit Asli Dan Imitasi

Jitu Membedakan Kulit Asli Dan Imitasi

Sekilas, kulit asli dan kulit imitasi sulit dibedakan. Sebenarnya, ada beberapa cara untuk membedakan antara kulit asli dan imitasi.
/
Artikel Terkait:

Jumat, 15 Desember 2008 |
SEKILAS, kulit asli atau imitasi nyaris tidak bisa dibedakan. Akibatnya, jika salah memilih, kita dapat dirugikan. Untuk membantu Anda membedakan kulit asli dari imitasi, lakukan  hal di bawah ini:
  • Raba permukaan kulit. Jika permukaannya terasa lengket dan kesat, berarti kulit yang digunakan adalah imitasi. Sebaliknya, jika permukaannya licin dan halus, kulit itu asli.
     
  • Pada kulit imitasi, biasanya akan tercium bau karet atau vinyl.
     
  • Jika Anda dapat melihat lembaran bahan kulitnya, coba tarik kulit ke atas-bawah. Kemudian bandingkan panjangnya dengan ketika Anda menariknya dari kiri ke kanan. Jika panjangnya sama, artinya kulit tersebut imitasi. Pada kulit asli, kerenggangan dari kiri ke kanan lebih besar daripada dari atas ke bawah.
     
  • Kulit asli merupakan satu kesatuan, oleh karena itu permukaan atas dan bawahnya sama. Sedangkan pada kulit imitasi, biasanya permukaan atas dan bawahnya berbeda. Karena pada kulit imitasi, permukaan bagian bawah diberi lapisan kain.
     
  • Kulit asli hanya memiliki satu lapisan, kulit itu sendiri. Sedangkan kulit imitasi, biasanya memiliki tiga lapisan. Lapisan kulit imitasi, lapisan busa tipis, dan terakhir lapisan kain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar